Menggurat Visi Kerakyatan

Media LPMS Ideas Diminta Perbaiki Citra FSUJ

326

Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) ber-tagline Menggurat Visi Kerakyatan, LPMS-Ideas, akhirnya dihimbau untuk memberitakan sisi positif kampus. Hal ini diungkapkan oleh Wisasongko, M.A., Pembatu Dekan III (PD III) Fakultas Sastra Universitas Jember (FS-UJ) kepada reporter Ideas, di ruang kerjanya seusai acara Pelantikan Pengurus LPMS-Ideas periode 2013/2014, Senin (24/2).

Wisasongko menghimbau agar media terbitan LPMS-Ideas tidak membuat media yang mengkritisi dan merugikan kampus. “Tentu saja bisa memberitakan hal-hal positif tentang kampus. Jangan memuat berita yang merugikan,” ungkapnya. Selain itu media terbitan LPMS-Ideas, kata Wisasongko, seharusnya bisa menggali potensi memperbaiki citra kampus. “Kita punya banyak potensi, cobalah untuk memberitakan hal-hal yang memperbaiki citra Fakultas Sastra.” ungkap Wisasongko.

Salah satu media LPMS-Ideas yang Wisasongko maksud adalah Ideas.id. “Pembuatan media online ini sudah benar, saya salut dan bangga. Mudah-mudahan melalui media online ini, LPMS Ideas bisa sejajar dengan Pers Mahasiswa (Persma) lainnya,” kata Wisasongko.

Bertolak belakang dengan harapan Wisasongko, Nurul Aini, Pemimpin Umum LPMS-Ideas mengharapkan agar nantinya media LPMS-Ideas bisa lebih banyak menguak isu kampus. “Dengan adanya media online ini, berita-berita Ideas bisa lebih up to date, terutama dalam menguak isu-isu kampus.” Nurul juga berharap LPMS Ideas bisa lebih memperkuat bahkan menambah jaringan melalui media online barunya.

Sementara itu Dian Teguh Wahyu Hidayat, Sekjend Perhimpunan Pers Mahasiswa Indonesia (PPMI) kota Jember, berharap agar LPMS-Ideas bisa tetap kukuh dengan visi dan misinya sendiri dan tidak terpengaruh dengan intervensi. “Saya berharap LPMS-Ideas bisa tetap menjaga ideologi Persma,” kata Dian.

Sebelumnya dalam sambutan saat melantik pengurus LPMS-Ideas, Wisasongko mengutarakan harapannya agar LPMS Ideas semakin produktif dan semakin bersemangat dalam dunia tulis menulis. Selain itu, pihaknya merasa bangga dan berterimakasih kepada LPMS Ideas. Karena selama ini, Wisasongko menganggap bahwa LPMS-Ideas telah berkiprah dalam menyelenggarakan pers mahasiswa, di FS-UJ.[]

 

Penulis: Rosi Dewi Arianti Saptoyo
Editor: Kholid Rafsanjani
Leave a comment