Menggurat Visi Kerakyatan

IMASIND Berikan Ruang Pentas Teater Boneka Mahasiswa ISI Yogyakarta

746

Flying Balloons Puppet (FBP) sekelompok teater boneka dari mahasiswa Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta mementaskan seni pertunjukan berjudul Natuh pada Sabtu kemarin (11/02) di Gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa Universitas Jember. FBP bekerja sama dengan Ikatan Mahasiswa Sastra Indonesia (Imasind).

Imasind menyiapkan perizinan ruang pementasan Natuh ini sejak awal bulan Januari. “Ya harus siap capek ngurusi semuanya, karena persiapannya kan waktu masih liburan,” kata Kuspita Sari, ketua panitia pelaksanaan pementasan teater. Masa liburan semester, kata Kuspita banyak mahasiswa yang pulang ke luar kota, sehingga hanya sedikit tenaga yang bisa membantu.

Meskipun kekurangan tenaga dalam persiapan pementasan FBP, Kuspita berharap Imasind dapat menjalin silaturahmi yang baik dengan mahasiswa ISI Yogykarta. Dengan pementasan teater boneka ini, kata Kuspita juga menjadi pengetahuan baru yang dapat dicontoh mahasiswa Jember. “Semoga nanti saat kita dari Jember mau menampilkan sesuatu di Jogja, bisa ada yang menyambut juga,” tutur Kuspita.

Jember merupakan kota ke dua dari agenda tur FBP setelah kota Bondowoso. “Sempat menghubungi teman-teman dari Unit Kegiatan Mahasiswa seni, namun mereka sama-sama sedang sibuk, dan akhirnya ketemu teman-teman Imasind yang bersedia menampung kami,” terang Berti Galang Dwi Febrianto, salah seorang pementas teater Natuh.

Natuh sudah dipentaskan sebanyak empat kali, dengan harapan mendapatkan kritik dan saran dari berbagai kota. FBP yang didirikan tahun 2014 dan beranggotakan delapan orang, berencana akan melanjutkan tur ke Bali dan Lombok pada bulan Februari. “Lakukan apa yang kalian senangi, dan terbanglah,” ujar Galang. []

Leave a comment