Menggurat Visi Kerakyatan

Pentas perdana UKM Kesenian Universitas Jember ‘Dhalung Dulang Dalang’

532

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Kesenian Universitas Jember (UJ) mempersembahkan Pentas Perdana Angkatan 17 “Dhalung Dulang Dalang”, pada tanggal 24 Oktober 2014 di Gedung Soetardjo, pukul 19.00. Pentas Perdana “Dhalung Dulang Dalang” ini mengangkat tema Jember yang bingung akan sejarahnya. Yang mana, 6 bidang seni UKM Kesenian UJ, yaitu fotografi dan videografi, karawitan, musik, seni rupa, tari, dan teater dan penulisan kreatif berkolaborasi dalam satu paket pementasan untuk memaparkan Jember yang bingung dengan sejarahnya.

Dhalung Dulang Dalang sendiri, ialah sebuah konsep keutuhan tema: Jember dengan budaya pandhalungannya menghasilkan kesenian yang masih penuh tanda tanya. Kata dasar pendhalungan yaitu “dhalung”, yang berarti adanya perpaduan budaya Jawa dan Madura yang menghasilkan kesenian baru dan masih tanda tanya di Jember. Bagaimana kesejarahan Jember, bagaimana kesenian Jember, bagaimana budaya Jember dan pertanyaan lain menjadi beberapa pertanyaan yang menggelisahkan. Kegelisahan inilah yang akan dipaparkan dalam Pentas Perdana tersebut.

Pentas perdana ini diharapkan dapat menjadikan UKM Kesenian UJ terutama Angkatan 17 semakin geliat dalam berkesenian dan juga memberikan suguhan bagi pecinta seni di Jember beserta apresiasi dari mereka, juga suguhan istimewa: kepada Jember.

Salam Budaya!!! Lestari!!!

10458525_631546650296387_3999873687294098653_n

Leave a comment